Top Nine 2019 akan diceritakan menjadi sebuah kisah:
Mencintai Tuhan adalah alasan utama kita hidup. Ia dibuktikan dengan seberapa rendah kita bersujud. Sebab dari situlah kita belajar, bahwa bersabar adalah aktor utama dari sekian banyak kisah.
Dari kisah Adam dan Hawa kita belajar bahwa ujian cinta adalah rindu.
Dari Kisah Muhammad dan Khadijah kita belajar bahwa landasan cinta adalah kesetiaan.
Dari kisah Yusuf dan Zulaikha kita belajar bahwa mencintai Sang Pencipta, akan menanggalkan nafsu terhadap rupa.
Dari kisah Ali dan Fatimah kita belajar bahwa tak ada balasan yang lebih menyenangkan, selain kabar baik dari letihnya memunggu.
Dari kisah Maryam kita belajar bahwa dia yang senantiasa menjaga diri akan ditempatkan pada kedudukan paling mulia.
Kelak, kita akan menceritakan kembali kisah-kisah itu selepas ashar di hari Jumat. Ditemani secangkir cokelat panas di bangku panjang pelataran Hagia Sophia.
Dari sekian banyak tulisan, Kisah mana yang paling menginspirasimu?
@apostrof.id